BAKESBANGPOL Jatim bekerjasama dengan BAKESBANGPOL Jember gelar acara sosialisasi PEMILU. Acara tersebut bertemakan "Peningkatan Partisipasi Politik Elemen Masyarakat Dalam PEMILU Serentak (PILEG dan PILPRES) Tahun 2019." Kegiatan tersebut dilaksanakan pada tanggal 8-9 November 2018 di Hotel Meotel Jl Karimata No 43 Jember.
Acara yang berlangsung selama dua hari ini, dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat di Kabupaten Jember. Dari 150 orang beserta, 50 diantaranya berasal dari mahasiswa. Sedangkan sisanya berasal dari perwakilan Lembaga Swadaya Masyarakat, organisasi keagamaan, tokoh masyarakat, perwakilan instansi pemerintahan dan 5 orang penghayat.
Baca Juga :
First Impression To Ijen Crater
Baca Juga :
First Impression To Ijen Crater
ada tersebut dibuka oleh perwakilan BAKESBANGPOL Jatim pada Kamis sore. Menurut perwakilan BAKESBANGPOL Jawa Timur, acara ini bertujuan untuk meningkatkan peran elemen masyarakat dalam pemilihan umum 2018. Nantinya setiap peserta diharapkan menjadi agen dalam kesuksesan penyelenggaraan pemilihan umum 2019.
Sepanjang berlangsungnya acara, tingkat partisipasi masyarakat yang terus mengalami penurunan menjadi sorotan utama. Pasalnya, sepanjang berlangsungnya pemilihan umum sejak reformasi, Pemilihan umum tahun 2004 lah yang memiliki partisipasi politik masyarakat cukup tinggi. Sedangkan pada pemilihan Bupati Jember beberapa tahun silam, angka partisipasi masyarakat tak lebih dari 60%.
Selain isu partisipasi masyarakat, isu yang cukup hangat diperbincangkan tentang maraknya HOAX yang beredar di kalangan masyarakat. Isu kebohongan kebohongan tersebut terus disebarkan oleh orang-orang yang tidak memiliki pengetahuan yang cukup. Diharapkan seluruh elemen masyarakat yang hadir pada kegiatan ini, dapat turut serta mencegah tersebarnya informasi-informasi yang simpang siur kebenarannya. Apabila berita-berita HOAX tersebut dibiarkan terus tersebar, maka dikhawatirkan persatuan bangsa akan dapat terpecah belah.
Penulis : Teguh Kasiyanto
No comments:
Post a Comment